NexTekno.com – Cara mengatasi memori penuh di Hp Oppo bisa Anda lakukan dengan menggunakan beberapa metode. Memori internal memiliki peranan yang sangat penting dalam perangkat android. Selain berguna sebagai sarana instalasi sistem dan berbagai aplikasi, penyimpanan segala macam berkas, file, dokumen, foto dan video juga membutuhkan memori internal. Bahkan juga sebagai tempat penyimpanan file file sementara seperti cache dan cookies, audio, dan juga games.
Kebutuhan memori internal saat ini semakin tinggi, terutama bagi anak muda yang suka bermain game Online, dan mengunduh berbagai aplikasi terbaru di smartphone mereka. Tentu ini sangat menguras ruang memori internal, karena banyaknya aplikasi dan game yang membutuhkan pembaruan dan penambahan fitur di dalamnya. Belum lagi, cache yang akan menguras banyak ruang memori dalam setiap pengunduhan aplikasi berkapasitas besar.
Maka dari itu, sangat penting bagi Anda mengetahui cara mengatasi memori penuh di Hp Oppo. Karena jika memori internal di Hp Anda penuh, akan mengganggu dan memperlambat kinerja ponsel Anda. Dan ini akan membuat sistem dalam perangkat Hp Anda berjalan lambat alias lemot. Selain dari berbagai unduhan aplikasi dan game berkapasitas besar, penumpukan sampah juga bisa menyebabkan memori internal Anda bisa cepat penuh.
Daftar Isi
Penyebab Memori Internal Hp Oppo Cepat Penuh
Sebelum mengetahui cara mengatasi memori penuh di Hp Oppo, Anda harus mencari tahu terlebih dahulu penyebabnya. Ruang penyimpanan yang penuh akan sangat mengganggu kinerja ponsel Anda. Sistem ponsel akan berjalan lambat dan ini akan mengganggu dan menghambat segala pekerjaan Anda. Bahkan jika Anda tidak cepat mengatasinya, Hp Anda akan mati sendiri karena terlalu banyak sampah dan aplikasi di dalamnya.
Untuk menghindari hal tersebut, berikut ini adalah beberapa hal yang bisa menyebabkan memori di Hp Oppo Anda cepat penuh.
- File sampah yang menumpuk di Hp dan tidak Anda bersihkan, akan menyebabkan memori internal Hp cepat penuh dan akan memperlambat kinerja dan sistem ponsel Anda.
- File WhatsApp yang tidak Anda bersihkan yang berasal dari kiriman file media WhatsApp juga akan menyebabkan memori Hp Anda cepat penuh.
- Banyaknya unduhan file atau video Youtube juga akan menguras ruang penyimpanan Hp Anda.
- Memasang aplikasi atau mengunduh game berkapasitas besar.
- Tidak memanfaatkan slot Micro SD di Hp Oppo, dengan hanya menyimpan berbagai file di memori perangkat saja. Padahal Hp Oppo menyediakan slot Micro SD berkapasitas hingga 256 GB.
- Selain itu, juga tidak memanfaatkan layanan Cloud Storage, padahal layanan ini juga akan memudahkan Anda mencari dan mengakses berkas yang Anda perlukan.
Setelah Anda mengetahui berbagai penyebabnya, berikut ini adalah 6 cara mengatasi memori penuh di Hp Oppo yang mudah dan praktis.
1. Membersihkan Cache Secara Berkala
Penyebab cepat penuhnya memori internal di Hp Oppo, salah satunya adalah banyaknya cache, junk files atau sampah dan juga cookies yang tidak Anda bersihkan. Cache memang berguna untuk memudahkan menjalankan aplikasi yang Anda unduh. Tetapi, jika Anda mengunduh aplikasi berkapasitas besar, maka akan besar pula ruang penyimpanan cache yang terkuras. Maka, untuk mengatasinya, Anda harus membersihkan cache secara berkala.
File cache yang Anda bersihkan, nantinya akan digantikan dengan file cache yang baru. Selain cache, banyaknya data kiriman di WA juga bisa membuat memori penuh. Untuk mengatasinya, lakukan langkah langkah berikut ini.
- Gunakan aplikasi Pembersih Manajer Telepon, unduh di Google.play.store.com
- Buka aplikasi, pilih “Bersihkan & Percepatan”, tunggu pemindaian cache selesai.
- Lalu ketuk “Bersihkan”
Selain itu, Anda juga bisa membersihkan data WhatsApp Anda dengan cara berikut ini.
- Buka aplikasi WhatsApp di Hp Oppo Anda.
- Lalu, ketuk ikon “Titik Tiga” di bagian atas, pilih “Setelan”.
- Pilih “Penyimpanan dan Data”, lalu pilih “Kelola Penyimpanan”.
- Lalu, pilih “Chat dan Media” yang ingin Anda hapus.
Mematikan unduhan otomatis WA, juga bisa mengatasi memori yang penuh di Hp Oppo Anda, berikut ini caranya.
- Masuk menu “Setelan” WhatsApp Anda, pilih “Penyimpanan dan Data”.
- Ubah bagian “Unduh Otomatis Media”, menjadi “Saat menggunakan data seluler”, “Saat terhubung WiFi“, dan “Saat Roaming“.
- Selanjutnya hilangkan centang pada foto, video, audio, dan dokumen.
2. Dengan Back Up Galeri
Mengatasi memori penuh di Hp Oppo juga bisa dengan back up galeri. Anda bisa memindahkan foto Anda dari galeri ke Google Photos, berikut ini langkah langkahnya.
- Unduh dan pasang aplikasi Google Photos di Hp Oppo Anda.
- Lalu, login dengan akun Gmail.
- Selanjutnya, klik “Back Up Photo” di Hp Anda.
- Otomatis foto akan tersimpan di akun Google Photos.
- Dan notifikasi hapus foto galeri, akan muncul setelah back up selesai.
3. Cara Mengatasi Memori Penuh di Hp Oppo lewat Storage
Anda juga bisa membersihkan memori yang penuh di Hp Oppo Anda lewat Storage, berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, buka aplikasi “Phone Manager” di Hp Oppo Anda.
- Lalu, pilih “Clean Storage“.
- Selanjutnya, klik “Clear All“.
- Semua berkas sampah akan otomatis terhapus.
4. Menghapus Aplikasi Bawaan dan Aplikasi yang Tidak Penting
Cara mengatasi memori penuh di Hp Oppo yang selanjutnya adalah dengan menghapus aplikasi bawaan dan aplikasi yang tidak diperlukan di Hp Oppo Anda. Aplikasi game yang berkapasitas besar juga bisa menyebabkan ruang penyimpanan cepat penuh. Maka sebaiknya, Anda hapus beberapa aplikasi yang kurang begitu penting di Hp Anda, berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, buka menu “Pengaturan” di Hp Oppo Anda.
- Lalu pilih “Manajemen Aplikasi”, temukan dan pilih “Aplikasi” yang ingin Anda hapus.
- Ketuk “Hapus” untuk menghapus aplikasi, dan tap “Ok” untuk konfirmasi penghapusan.
5. Menyimpan Berbagai Media di Memori Eksternal atau Kartu SD
Walaupun tidak bisa untuk menyimpan atau memindahkan aplikasi, memori eksternal atau SD Card bisa Anda gunakan untuk menyimpan berbagai media. Seperti foto, video, audio, dokumen dan sejenisnya. Jadi, gunakan memori internal Hp hanya untuk instalasi sistem, aplikasi dan penyimpanan data sementara saja. Dengan begitu, memori internal Hp Oppo Anda tidak akan cepat penuh.
Hp Oppo menyediakan memori eksternal dengan maksimal kapasitas hingga mencapai 256 GB. Dengan ruang penyimpanan sebesar itu, Anda bisa menyimpan berbagai file media Anda di sini.
6. Cara Mengatasi Memori Penuh di Hp Oppo dengan Cloud Storage
Jika Anda tidak mampu membeli SD Card, cara mengatasi memori penuh di Hp Oppo bisa memanfaatkan layanan Cloud Storage (penyimpanan awan) gratis, seperti Google Drive. Layanan Google Drive sangat efektif untuk menyimpan file media yang membebani memori internal, dan bisa menampung hingga 15 GB untuk satu akun. Selain itu, Google Drive juga tersedia langsung di ponsel Android (bloatware).
Anda bisa mengunggah semua file media di memori internal Anda ke Google Drive dengan menggunakan jaringan internet. Usahakan menggunakan koneksi internet yang bagus dan lancar, seperti WiFi agar pengunduhan file media ke Google Drive bisa Anda lakukan dengan mudah.