Nextekno.com – Menjelang hari libur tiba, banyak orang yang mencari dan menggunakan aplikasi Tiket Kereta Api. Hal ini sangat wajar, karena kereta api menjadi transportasi utama yang paling banyak digunakan saat mudik liburan. Baik itu untuk mudik lebaran atau pada hari libur besar nasional lainnya. Sekarang seiring dengan kemajuan teknologi, memesan tiket kereta Api sudah bisa Anda lakukan jauh jauh hari dengan mudah dan cepat.
Dengan hanya berbekal smartphone saja, Anda bisa memesan berapa pun tiket kereta api yang Anda mau untuk semua jurusan stasiun di seluruh kota Indonesia. Seperti dengan tujuan antar kota, misalnya dari Jakarta ke Surabaya, Jakarta ke Yogyakarta, Surabaya ke Jombang dan lain sebagainya. Tentunya ini sangat bermanfaat, karena Anda sudah tidak perlu lagi mengantre di loket tiket kereta api untuk memesan tiket Anda.
Dengan hanya menggunakan aplikasi Tiket Kereta Api yang Anda pasang di Android maupun iOS, Anda sudah bisa memesan tiket kereta api hanya dengan beberapa klik saja. Keuntungan lain yang Anda dapatkan dengan memesan tiket secara Online, Anda akan terhindar dari berbagai penipuan para calo. Tanpa biaya tambahan, bahkan harganya pun hampir sama dengan harga tiket asli yang Anda beli secara offline.
Daftar Isi
5 Aplikasi Tiket Kereta Api Terbaik di Android dan iOS 2023!
Ada banyak aplikasi Tiket Kereta Api yang bisa Anda pasang di Android dan juga iOS Anda. Bagi Anda yang tidak mempunyai cukup waktu untuk membeli tiket secara langsung, aplikasi ini bisa menjadi alternatif terbaik Anda. Karena hanya dengan beberapa klik saja, Anda bisa langsung memesan tiket tersebut sesuai dengan jadwal waktu yang Anda inginkan. Jadi, Anda bisa memesannya jauh jauh hari sebelum tanggal keberangkatan Anda.
Meskipun banyak aplikasi yang bisa Anda gunakan, sebaiknya pilihlah aplikasi pemesanan tiket KA yang aman dan terpercaya. Untuk bisa melihat sejauh mana efektivitas aplikasi tersebut, Anda bisa melihat ulasan dari pengguna lain yang sudah menggunakan aplikasi tersebut. Pilihlah aplikasi dengan ulasan terbaik paling banyak dengan rating bintang paling tinggi. Berikut ini beberapa rekomendasinya.
1. Traveloka
Aplikasi Tiket Kereta Api yang pertama adalah Traveloka yang merupakan aplikasi inspirasi wisata dan tiket kereta api terbaik sepanjang masa. Hingga saat ini sudah lebih dari 40 juta orang yang menggunakan aplikasi ini. Dan dari sekian pengguna, hampir semuanya meninggalkan ulasan positif yang berarti aplikasi ini memang layak Anda pakai. Selain kereta api, Anda juga bisa memesan tiket pesawat dan booking hotel melalui aplikasi ini.
Berikut ini langkah langkah memesan tiket kereta api dengan Traveloka.
- Pertama, unduh dan pasang aplikasi Traveloka di Android dan iOS melalui Play Store atau App Store.
- Selanjutnya, Log in atau buat akun terlebih dahulu jika Anda belum memilikinya.
- Lalu, klik menu Tiket Kereta Api di halaman awal.
- Masukkan stasiun asal dan stasiun tujuan.
- Tentukan tanggal keberangkatan dan jumlah penumpang.
- Lalu, klik Cari dan pilih kereta, kemudian isi data pemesanan dan penumpang.
- Tentukan metode pembayaran yang Anda inginkan.
- Lakukan pembayaran sesuai metode yang Anda pilih.
- Maka, E-Tiket akan dikirim ke alamat email yang Anda daftarkan di akun Traveloka Anda dalam waktu kurang lebih 20 menit.
2. Aplikasi Tiket Kereta Api KAI Access
Selanjutnya adalah aplikasi KAI Access yang merupakan aplikasi resmi dari PT Kereta Api Indonesia (Persero). Berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, unduh dan install aplikasi KAI Access di smartphone Anda.
- Selanjutnya, log in atau buat akun jika Anda belum memilikinya.
- Masukkan stasiun asal dan stasiun tujuan.
- Tentukan tanggal keberangkatan dan jumlah penumpang.
- Klik Cari Pilih kereta, lalu isi data pemesanan penumpang.
- Klik Pilih Kursi dan klik Bayar Sekarang.
- Tentukan metode pembayaran dan lakukan pembayaran sesuai dengan metode yang Anda pilih.
- Kemudian ikuti instruksi selanjutnya, hingga pemesanan tiket kereta api sukses.
3. Tokopedia
Aplikasi Tiket Kereta Api yang selanjutnya adalah Tokopedia. Selain tempat untuk berbelanja Online, Tokopedia juga menyediakan fitur untuk pemesanan tiket kereta api. Dengan rekomendasi pilihan kereta dengan waktu tempuh tercepat. Aplikasi ini juga menyediakan promo tiket kereta api berupa cashback hingga Rp 100 ribu. Berikut langkah langkah pemesanan tiket kereta api melalui Tokopedia.
- Download dan install aplikasi Tokopedia melalui layanan Play Store maupun App Store.
- Selanjutnya, log in atau buat akun terlebih dahulu jika Anda belum memilikinya.
- Pilih Travel & Entertainment yang bertanda ikon Pesawat.
- Lalu, pilih menu Tiket Kereta Api, masukkan stasiun asal dan stasiun tujuan.
- Tentukan tanggal keberangkatan dan jumlah penumpang.
- Klik Cari Tiket Pilih Kereta, isi data pemesan dan penumpang, lalu klik Pilih Kursi.
- Selanjutnya klik Pesan Tiket dan tentukan Metode Pembayaran yang Anda inginkan.
- Lakukan pembayaran sesuai yang dipilih, dan ikuti instruksi selanjutnya hingga pemesanan tiket berhasil.
4. Tiket.com
Mau cari tiket apa paun, Tiket.com solusinya. Aplikasi ini menyediakan berbagai macam tiket, mulai dari tiket kereta, tiket tempat wisata, tiket konser musik, tiket pesawat dan lain sebagainya. Banyak promo menarik berupa potongan harga tiket hingga Rp 25.000. Bukan hanya itu saja, melalui aplikasi ini Anda juga bisa menyewa mobil saat sedang berwisata untuk memudahkan perjalanan Anda.
Untuk memesan tiket kereta api melalui Tiket.com, Anda bisa mengikuti langkah langkah berikut ini.
- Pertama, download dan install aplikasi Tiket.com di Play Store maupun App Store.
- Log in atau buat akun terlebih dahulu, jika Anda belum memilikinya.
- Pada halaman awal, silakan Anda klik menu Kereta Api.
- Pilih Stasiun awal keberangkatan dan tujuan, Atur jadwal keberangkatan dan pulang.
- Atur jumlah penumpang.
- Klik Cari Kereta, Pilih kereta kemudian isi data pemesan dan penumpang.
- Lalu, tentukan metode pembayaran yang Anda inginkan.
- Lakukan pembayaran sesuai dengan metode pembayaran yang Anda pilih.
- Setelah pembayaran dilakukan, maka e-tiket akan langsung terkirim ke email yang Anda gunakan untuk mendaftar akun Tiket.com Anda.
5. Pegipegi.com
Sejak beroperasi tahun 2012 lalu, Pegipegi.com memang sudah berhasil mencuri dan memikat banyak penggunanya. Dan seiring dengan perkembangan teknologi, aplikasi ini terus bertekad untuk memberikan reservasi Online terbaik bagi para wisatawan Indonesia. Termasuk salah satunya dengan menyediakan fitur untuk pemesanan tiket kereta api secara Online.
Bahkan harga tiket kereta api Online ini pun sama dengan harga tiket aslinya, sehingga Anda tidak akan tertipu. Di aplikasi ini juga tersedia lebih dari 3.800 pilihan hotel di seluruh wilayah Indonesia dan berbagai rute penerbangan. Dari banyaknya ulasan pengguna banyak yang menyebutkan bahwa aplikasi ini mempunyai kualitas pelayanan yang cukup bagus dalam membantu ribuan traveller.
Baik yang melakukan pemesanan tiket secara Online maupun Offline. Dan keunggulan lainnya dari aplikasi ini adalah juga menyediakan pembayaran dengan berbagai pilihan metode pembayaran.
Demikian tadi 5 aplikasi Tiket Kereta Api terbaik 2023 yang akan memudahkan perjalanan wisata Anda. Silakan pilih salah satu aplikasi terbaik yang bisa Anda gunakan sesuai dengan kebutuhan Anda.